Tonjong adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, Indonesia. Kecamatan ini terletak 70 Kilometer arah selatan ibu kota Kabupaten Brebes. Pusat pemerintahan berada di desa Purwodadi. Wilayah ini dilalui jalan nasional rute 6 dari Tegal ke Purwokerto dan Cilacap disamping itu juga dilalui jalur kereta api Prupuk-Kroya dengan jurusan Jakarta – Yogyakarta – Surabaya.
Kecamatan Tonjong merupakan daerah perbukitan yang menjadi batas dataran rendah di utara dengan dataran tinggi di selatan, berada di perbukitan sebelah barat Gunung Slamet dengan ketinggian rata-rata 175 m dpl.
Kondisi geografi yang berupa perbukitan menjadikan Tonjong termasuk daerah rawan longsor. Salah satu daerah yang cukup sering terjadi longsor adalah jalan nasional ruas Ciregol [3] yang masuk desa Kutamendala, dimana sejak tahun 2011 hampir setiap tahun terjadi longsor di jalan nasional tersebut.
Batas Wilayah
Utara Kecamatan Margasari
Timur Kecamatan Sirampog, Kecamatan Bumijawa
Selatan Kecamatan Sirampog, Kecamatan Bumiayu
Barat Kecamatan Bantarkawung, Kecamatan Bumiayu