Posyandu adalah ujung tombak dalam pelayanan kesehatan ibu dan anak yang mencakup lima fungsi pelayanan, yakni pemantauan pertumbuhan, penyuluhan gizi dan kesehatan, imunisasi, pelayanan KB dan pelayanan kesehatan dasar.
Dalam rangka peningkatkan fungsi dan peranan Posyandu Pemerintah Kabupaten Brebes rutin menyelenggarakan lomba Posyandu terbaik Tingkat Kabupaten. Kegiatan lomba di selenggarakan di Gedung Korpri Kabupaten Brebes pada tanggal 23 Februari 2022.
Lomba ini sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan kunjungan Balita di Posyandu, meningkatkan pengetahuan, sikap dan ketrampilan kader Posyandu, juga meningkatkan pengetahuan dan peran serta masyarakat akan pentingnya Posyandu dalam peningkatan gizi dan kesehatan.
Diharapkan, nantinya apabila salah satu Posyandu yang keluar sebagai juara akan menularkan ilmu nya kepada Posyandu lain, sehingga kemampuan kader Posyandu di Kabupaten Brebes akan merata.
Peserta lomba meliputi seluruh Posyandu yang ada di 17 Kecamatandi Kabupaten Brebes.Masing-masing Kecamatan mengirimkan 1 Posyandu. Untuk Tahun 2022 Kecamatan Tonjong diwakili oleh Posyandu Purbayasa dari Desa Purbayasa